catatan by Novi Khansa
MPers 4 Palestine adalah sekumpulan blogger Multiply yang peduli dengan kemerdekaan Palestina. Pada awalnya, kami berjualan secara online dan offline, merchandise berupa pin-pin Palestina. Penjualan diperuntukan sebagai infak dari konsumen kepada Palestina. Saat itu, kami mendapat donasi pin-pin tersebut sehingga seluruh total penjualan diinfakkan semua.
Selanjutnya, ketika ada event Konser Intifadhah pada 20 Desember 2009, teman-teman Blogger Multiply mengumpulkan infak dan membuat beberapa barang bertema Palestina, seperti pin, gantungan kunci, dan kaos. Kami juga mengambil produk lain secara konsinyasi dari produsen lain, seperti buku, boneka, mukena, dan lain-lain. Alhamdulillah, pada saat konser lalu kami juga mendapat donasi kaos dari produsen kaos.
Total yang diinfakkan
Rp4.395.000 per tanggal 1 April 2010 via rekening BCA 7600325099 a.n. KOMNAS UNTUK RAKYAT PALESTINA (setoran tunai)
Dengan rincian sebagai berikut:
Rp1.800.000 infak dari teman-teman blogger Multiply dan lain-lain
Rp2.595.000 dari keuntungan penjualan pada Konser Milad Intifadhah, 20 Desember 2010 (termasuk donasi kaos dari produsen).
Setelah acara Konser Palestina, 20 Desember 2009, kami tetap menjual via online (lewat facebook, Multiply) dan offline kepada masyarakat barang-barang Palestina tersebut.
Pada Munashoroh Palestina 20 Maret 2010 beberapa waktu lalu, kami juga sempat menjual merchandise Palestina di Parkir Monas.
Infak dari penjualan secara online, offline dan saat munashoroh akan ditransfer menyusul.
Berlanjut dengan acara konser 25 April, kami bermaksud menggalang dana lagi dengan berjualan produk Palestina.
Di balik semua itu banyak bantuan yang kami terima. Dari mulai desain-desain gratis yang dibuat teman-teman untuk flyer, pin, kaos, dll, bantuan berupa kemudahan mendapat barang konsinyasi, pengangkutan barang, woro-woro dari teman-teman tak dikenal dan masih banyak lagi.
note: siapapun bisa bergabung dan ambil bagian di MPers For Palestine.
dare to join? :D
<big> link kegiatan MPers For Palestine bisa diliatdi :
SINI , SANA,atau
SONO